Minggu, 28 November 2010

PROSES HUKUM GAYUS TAMBUNAN

 Disini saya akan membahas mengenai sang mafia pajak GAYUS TAMBUNAN

        Satgas Pemberantasan Mafia Hukum menyiapkan 6 orang untuk tim internal yang menyelidiki dugaan kaburnya Gayus Tambunan dari Rutan Brimob. Mabes Polri mempersilakan jika tim investigasi dari Satgas akan memeriksa anggotanya.
kasus yang modusnya sudah sering dijumpai sebelumnya dalam kasus-kasus mafia peradilan di Indonesia. Kasus Gayus memiliki pola dan modus yang sudah usang. Hanya saja, Gayus menggunakan sarana baru dalam melaksanakan aksinya. Misalnya, transaksi dilakukan lewat bank dan penggunaan fasilitas deposit di bank tertentu untuk menyimpan uang hasil penggelapan pajak.

             Seperti diutarakan Peneliti Hukum ICW Febri Diansyah, dalam kasus penggelapan pajak oleh perusahaan-perusahaan besar, Gayus menggunakan kewenangannya untuk memengaruhi institusi terkait agar perusahaan besar yang juga wajib pajak bisa menyetor pajak di bawah jumlah yang ditentukan negara. Sehingga negara dirugikan lantaran jumlah penerimaan pajak dari perusahaan-perusahaan besar tidak sesuai ketentuan. "Sementara uang dari hasil pengemplangan pajak mengalir ke oknum-oknum aparat penegak hukum.

Akibat perbuatannya, dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kemarin, Gayus dijerat empat dakwaan. Mantan pegawai Direktorat Keberatan dan Banding ini didakwa telah menyalahgunakan wewenang dalam jabatannya dan juga menyuap sejumlah aparat penegak hukum dalam penanganan kasusnya di 2009 silam. Gayus diancam hukuman penjara maksimal 20 tahun.

"Saya yakin Gayus pasti kecewa dengan tuntutan ini. Karena aksesnya sangat terbatas untuk membuka semuanya. Padahal ia sangat ingin membuka semua orang yang terkait dengan kasusnya.Belum diketahui siapa yang mewakili KPK dalam pertemuan tersebut. Sebelumnya, Sekretaris Satgas Pemberantasan Mafia Hukum Denny Indrayana ketika diwawancarai wartawan di Hotel Borobodur, Jakarta, Kamis (25/11/2010), mengungkapkan, pihaknya berencana akan menyambangi KPK, pada hari Jumat, untuk membahas pengambilalihan kasus Gayus Tambunan ke KPK.

Kasus Gayus sendiri berisi berbagai aspek pelanggaran hukum, di antaranya dugaan suap kepada oknum pegawai Dirjen Pajak, termasuk Gayus, yang ditujukan oleh perusahaan-perusahaan pengemplang pajak.

Baru-baru ini Gayus kembali membuat sensasi pemberitaan setelah dirinya tertangkap basah sedang menonton sebuah pertandingan tenis internasional di Nusa Dua, Bali, padahal ia tengah menjalani penahanan di Rumah Tahanan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.Sembilan petugas Rutan Mako Brimob, termasuk Kepala Rutan Mako.Brimob, pun akhirnya ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian setelah ditemukan indikasi menerima suap dari Gayus, untuk mengizinkannya meninggalkan RutangunapelesirankeBali.

Berkas kasus ini, kini sudah dilimpahkan ke pihak kejaksaan guna disiapkan penuntutan hukuman terhadap para tersangka.
Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo sebaiknya menyerahkan penanganan kasus Gayus Tambunan kepada (KPK).

Polisi tidak boleh bersikeras memegang kasus Gayus karena selain bakal makin menuai antipati publik, sikap tak pantas demikian niscaya membuat polisi makin jadi beban bagi Presiden. "Sebaiknya Kapolri arif mengakui, dukungan dan kepercayaan publik pada komitmen polisi sudah habis sejak Gayus bisa bepergian ke Bali dari rumah tahanan Brimob," katanya.Dikatakannya, semua pihak, termasuk polisi dan KPK, harus kembali merujuk pada pasal 8 sampai 10 UU KPK yang memberi kewenangan pada KPK untuk bukan sekadar melakukan supervisi, namun bahkan mengambil alih kasus dari tangan polisi dan jaksa dalam keadaan yang telah dipersyaratkan. 

"Pengambilalihan kasus Gayus oleh KPK adalah perintah undang-undang yang harus ditunaikan oleh polisi dan KPK sendiri.Oleh karena itu, publik secara luas dan partai-partai politik harus memberi dukungan dan bersama-sama memastikan bahwa perintah undang-undang itu tidak diabaikan.Rachland mengatakan, pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bahwa ia tidak dapat mencampuri urusan hukum dalam kasus Gayus adalah manifestasi dari otonomi politik Presiden di hadapan koalisi partai pendukungnya, khususnya partai Golkar.

Dengan pernyataan itu, lanjutnya, Presiden memberi pesan pada Partai Golkar bahwa hukum harus ditegakkan tanpa pandang bulu.
"Koalisi tidak boleh diubah menjadi meja transaksi politik untuk menghalangi proses hukum kasus Gayus, apabila kehendak demikian memang ada," katanya.
Komitmen Presiden pada imparsialitas hukum itu, ujar Rachland, harus diwujudkan dengan benar oleh K
apolri Timur Pradopo dengan menyerahkan kasus Gayus kepada KPK.

Rabu, 17 November 2010

Anak Jalanan

Dicoretan pribadi saya, Saya akan menjelaskan mengenai anak jalanan.:-

ANJAL ( ANAK JALANAN )
Pengertian anak jalanan ialah Menurut saya Anak jalanan adalah sebuah sebutan umum yang mengarah pada anak yang memiliki kegiatan dijalanan untuk mencari ekonomi untuk memenuhi kebutuhannya. Anak jalanan juga masih berhubungan dengan keluarganya dan ada juga yang tidak berhubungan dengan keluarganya.tergantung dari kehidupan si anak jalanan tersebut.
Keberadaan anak jalanan sudah biasa kita jumpai dimana – mana terutama di kota – kota besar didunia termasuk indonesia. Semakin tingginya tingkat kebutuhan ekonomi dinegara ini membuat orang berputus asa dalam pencarian pekerjaan sehingga banyak orang yang mencari kebutuhannya dijalanan. Semakin meningkatnya kebutuhan semakin meningkat pula anak jalanan yang kita jumpai.

Latar Belakang
Anak jalanan muncul dikarenakan oleh beberapa faktor. Antara lain sebagai berikut :
1.Faktor kemiskinan.
2.Jepitan ekonomi keluarga
3.Masalah dalam keluarga ( broken home )
4.Faktor lingkungan si anak jalanan tersebut contohnya ajakan dari teman yang nakal, dll

Latar Belakang anak jalanan.
Solusi dalam penanganan anak jalanan dapat diperlukan sebagai berikut :
Pendampingan. Karena perlakuan keluarga maupun lingkungan menyebabkan anak
jalanan terkadang merasa bahwa mereka adalah anak yang tersingkirkan dan tidak
dikasihi, olehnya kita dapat memulihkan percaya diri mereka. “Uang” kita dapat
dialihkan dengan waktu yang kita berikan untuk mendampingi mereka. Dengan sikap
“Penerimaan kita” tersebut dapat mengatasi “luka masa lalu” mereka.
Bantuan Pendidikan. Kita dapat membantu mereka dalam pendampingan bimbingan
belajar, memberikan kesempatan mereka untuk sekolah lagi dengan Beasiswa,
Bimbingan Uper (Ujian Persamaan) untuk anak yang telah melewati batas usia sekolah.
“Uang” kita dapat kita konversi menjadi “Beasiswa” (memang pemerintah telah
membebaskan uang SPP untuk sekolah negeri, Namun hal tersebut digantikan dengan
pungutan lainnya bahkan lebih mahal dari pada uang SPP yang telah dihapuskan dengan
mengatas namakan “uang buku”, “uang kegiatan” dan lain-lainnya.
Bantuan Kesehatan. Dengan latar belakang pendidikan yang rendah serta lingkungan
yang tidak sehat mengakibatkan mereka rentan dengan sakit penyakit. Pada kondisi
sekarang mereka bukanlah tidak memiliki uang untuk berobat namun kesadaran akan
mahalnya kesehatan sangat rendah dalam lingkungan mereka. Uang kita dapat kita rubah
menjadi penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan untuk awareness, subsidi obat-
obatan serta subsidi perawatan kesehatan.
Penyediaan Lapangan Pekerjaan. Sebagai contoh yang baik, Carrefour melakukan
terobosan yang sangat bagus dengan menerima 4 anak jalanan yang cukup umur untuk
bekerja di perusahaannya. Langkah ini merupakan salah satu obat mujarab terhadap
penyakit masyarakat yang menjangkit bahkan telah mulai membusuk dalam bangsa ini.
Bayangkan jika terdapat “Carrefour” yang lainnya dapat membuka kesempatan tersebut,
mungkin jalanan akan sepi dengan anak anak jalanan karena orang tua mereka telah
mulai bekerja. Profile keluarga dikembalikan seperti semula, orang tua menjadi penopang
keluarga
Bantuan Pangan. Dengan tingginya harga sembako membuat rakyat marginal tidak
mampu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Dengan “Uang” dapat kita konversi
dengan bantuan pangan dengan mengadakan Bazaar sembako murah, kembali kita tidak
boleh memberikan kepada mereka secara gratis.

Minggu, 31 Oktober 2010

Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi


Teknologi Informasi dan Komunikasi merupakan suatu kemajuan yang sangat pesat didunia.Perkembangan zaman yang sangat maju sekarang ini.Dari kemajuan tersebut teknologi informasi dan komunikasi sangat dibutuhkan diberbagai sektor.sehingga peranan dari teknologi informasi dan komunikasi bisa digunakan diberbagai pekerjaan misalnya di dunia usaha, pendidikan, ekonomi, sosial dan sebagainya.dan pada saat ini teknologi informasi dan komunikasi sudah diterapkan. Dengan adanya teknologi informasi dan komunikasi semua pekerjaan yang awalnya menyulitkan dapat terselesaikan dengan mudah.

Teknologi informasi dan komunikasi khususnya didunia pendidikan sudah ada.didalam hal ini penerapan teknologi informasi dan komunikasi sudah banyak dijumpai.peranan teknologi informasi dan komunikasi didunia pendidikan yang bertujuan untuk mempermudah mahasiswa dalam urusan kampus.
Dari Sudut Pandang Dosen
Dari sudut pandang dosen, solusi pendidikan online ini harus memenuhi kriteria-kriteria sebagai berikut:
1. Mudah digunakan
2. Memungkinkan pembuatan bahan kuliah online dan kelas online dengan    
    cepat dan mudah
3. Hanya memerlukan pelatihan minimal
4. Memungkinkan pengajaran dengan cara mereka sendiri
5. Memungkinkan mereka mengendalikan lingkungan pengajaran

Dari Sudut Pandang Mahasiswa
Dari sudut mahasiswa yang dicari adalah :
1. Fleksibilitas dalam mengambil mata kuliah
2. Bahan kuliah yang lebih kaya dibandingkan yang didapat di kelas
3. Berjalan di komputer yang sudah mereka miliki
4. Menyertakan kolaborasi antarmahasiswa seperti cara tradisional
5. Mencakup konsultasi dengan dosen, diskusi kelas, teman belajar, dan
    proyek-proyek bersama.

Salah satunya Universitas Gunadarma yang sudah menggunakan metode tersebut. Pendidikan Jarak Jauh Berbasis Web Secara Online ini untuk mendukung semua pihak kampus menerapkan suatu akses yang dinamakan STUDENT SITE.

STUDENT SITE merupakan fasilitas yang berbentuk web yang dipergunakan bagi semua mahasiswa khususnya mahasiswa Universitas Gunadarma yang masih tedaftar sebagai mahasiswa gunadrma. Dengan adanya fasilitas ini, mahasiswa Universitas Gunadarma mendapatkan informasi antar pihak kampus Universitas Gunadarma. Didalam Student site banyak fitur - fitur yang berguna dalam perkuliahan. Student site bisa diakses dimana saja dan kapan saja.

Kelebihan Dan Kekurangan Studentsite

Di dalam suatu pekerjaan manusia, tentulah ada kelebihan dan ada juga kekurangannya. Kali ini saya akan memberitahukan kelebihan dan kekurangan berdasarkan hasil analisa saya:
Kelebihan :
1.      Lebih praktis, karena ada fitur e-mail yang tersemat pada layanan ini. Tidak tanggung-tanggung kapasitas maksimal yang diberikan untuk menampung e-mail yang ada adalah sebesar 100 MB, tidak kalah dengan e-mail provider yang lainnya.
2.      Tidak berat saat membukanya karena tampilannya yang sederhana.
3.      Bisa menyimpan kontak cukup banyak dan tampilannya mudah dimengerti oleh orang yang baru pertama kali melihatnya.
Kekurangan :
1.      Banyak error pada sebagian fitur-fiturnya, seperti fitur filemanager yang apabila diklik akan muncul tulisan seperti ini: “Fake Base directory does not exist and could not be created, please ask the administrator to check the global configuration.

2.      Tampilan terlalu sederhana dan cenderung membosankan.
3.      Saat pertama kali membuka studentsite, ada pengumuman-pengumuman dari tahun-tahun sebelumnya sehingga terlihat tidak terupdate.
4.      User pribadi Tidak dilengkapi foto dan informasi lainnya.
5.      Di fitur Addressbook terdapat kontak-kontak nama yang tidak dikenal, padahal belum pernah memasukkan kontak sebelumnya.

Semoga di kemudian hari pihak dari Gunadarma dapat memperbaiki segala kekurangan yang ada ini. Memang membutuhkan waktu yang sangat lama, tapi saya akan tetap menunggunya dengan sabar.

” MAJU TERUS GUNADARMA ”

Kamis, 14 Oktober 2010

KEMACETAN

        


                   Kata kemacetan sudah tidak asing lagi bagi pengguna jalan raya.kemacetan sudah umum terdengar ditelinga kita.kemacetan merupakan suatu momok dikota kota besar didunia.begitu pula dengan jakarta yang sebagai ibukota negara indonesia. berita kemacetan,tampaknya telah menjadi berita yang dominan bagi para pendengar televisi,radio,dll bagi mereka yang sedang di perjalanan. Sebabnya, kalau bukan semakin banyaknya kendaraan bermotor, apalagi roda dua. juga oleh jalan yang rusak dan semakin rusak, disiplin masyarakat sendiri yang semakin semau gua dijalan dan peraturan yang juga membuka peluang jalanan menjadi macet.

                   Dan oleh sebab itu kemacetan juga disebabkan oleh banjir yang menggenangi jalan jalan kita. Hal ini harus dimintakan perhatian untuk perbaikannya. Mengesankan, kita semakin tidak berdaya mengatasi masalah ini Semakin lama semakin kompleks permasalahannya. Terkait kondisi lingkungan yang tidak mendukung. Hal ini pastinya harus ada penanganan dari pemerintah.

kemacetan di Indonesia, tepatnya di jakarta sudah menjadi hal yang lumrah,tentunya banyak dampak negatif dari adanya kemacetan tersebut. Kemacetan yang semakin parah terjadi di Jakarta, diperkirakan telah mengakibatkan pemboroskan bahan bakar kendaraan sehingga indonesia mengalami kerugian. Salah satu penyebab kemacetan antara lain adalah :
  • Jalan mengalami kerusakan / perbaikan jalan.
  • Jalanan banjir.
  • kurang kedisplinan dalam berkendara.
  • dll
Upaya pencegahan kemacetan yang ada di Indonesia antara lain:
  • Pembangunan jembatan layang ( tol )
  • Melakukan pelebaran jalan.
  • Membangun jalur busway.
  • Menertibkan kedisiplian dijalan raya.
  • Menerapkan jalan satu arah
  • dll
Dalam hal ini kemacetan sedikit dapat dikurangi.dan bergantung pada kinerja pemerintah dalam mewujudkan negara Indonesia yang bebas dari kemacetan.